Bully adalah salah satu game legendaris yang dirilis oleh Rockstar Games untuk PlayStation 2 pada tahun 2006 dan juga sudah bisa kamu download di android. Game ini sering disebut sebagai versi “GTA di sekolah” karena memiliki gameplay open-world yang khas Rockstar, tapi dengan tema anak sekolahan. ๐ฎ๐ซ.
Kamu bermain sebagai Jimmy Hopkins, seorang anak nakal yang dikirim ke sekolah asrama Bullworth Academy oleh ibunya yang menikah lagi. Di sana, Jimmy harus menghadapi berbagai geng sekolah, guru yang ketat, dan aturan yang aneh, sambil mencoba bertahan dan menjadi penguasa sekolah dan Gary temannya di sekolah yang menderita sosiopat ingin membalaskan dendam kepada jimmy.
๐ฅ Geng-Geng di Bullworth Academy
Bullies โ Geng pengganggu sekolah yang suka bikin masalah.
Nerds โ Grup kutu buku yang lemah tapi pintar.
Preppies โ Anak-anak kaya yang angkuh dan suka tinju.
Greasers โ Geng anak motor dengan gaya 50-an.
Jocks โ Anak-anak atlet yang suka mendominasi sekolah.
Townies โ Anak-anak yang dikeluarkan dari sekolah dan tinggal di luar Bullworth.
๐ฎ Fitur & Gameplay
โ
Dunia Open-World
Bisa eksplorasi sekolah, kota kecil, dan berbagai tempat menarik seperti taman hiburan & pantai.
Degan gambar maps yang mudah di mengerti.
โ
Banyak Aktivitas Unik
Bisa ikut kelas (Matematika, Bahasa Inggris, Kimia, dll.).
Bertarung dengan siswa lain pakai gaya bertarung yang beda-beda.
Mengendarai skateboard, sepeda, dan go-kart!
Bercanda dengan NPC atau malah membuat kekacauan di sekolah.
โ
Misi Seru & Humor Khas Rockstar
Ada banyak misi kocak & cerita menarik, seperti mencuri pakaian guru, membantu teman, hingga bertarung melawan geng sekolah.
โ
Senjata Kocak & Unik
Tidak seperti GTA, di sini kamu pakai ketapel, mercon, bom bau, atau pistol kertas buat ngelawan musuh. Dan mendapatkan senjata kamu harus menyelesaikan tugas kimia di sekolah terlebih dahulu atau menyelesaikan misi.
โ
Mode Beberapa Musim
Game ini punya pergantian musim, seperti salju saat musim dingin & Halloween event.
๐ฏ Edisi & Versi Lainnya
Untuk game bully versi 2 tidak tahu kapan akan di rilis pada tahun 2013 pihak Rockstar game sudah memberikan spoiler tentang BULLY2 yang akan hadir, tetapi sampai ini tidak ada kejelasan kapan game Bully versi terbaru akan hadir.